Apa itu konten SEO friendly dan user fiendly? Setiap blogger tentunya sudah pamah tentang konten yang SEO friendly. Namun terkadang hanya demi mengejar hal tersebut, hal lainnya agak dilupakan, yaitu konten yang user friendly. Lalu apa pebedaan keduanya sehingga penting untuk diketahui setiap blogger atau konten writer, mari kita bahas satu per satu.
Konten SEO Friendly
Konten SEO friendly adalah arrtikel yang dibuat untuk lebih mementingkan mesin pencari. Dalam artikel tersebut mangandung banyak kata kunci yang ditarget agar bisa menduduki ranking tinggi dalam hasil pencarian. Banyak blogger dan pakar SEO melakukan hal tersebut.
Konten User Friendly
Konten user friendly adalah atikel yang dibuat sedemikian rupa sehingga membuat pengunjung betah dan mampu mengerti alur atau inti yang disampaikan dalam tulisan tersebut. Atau dalam arti kata artikel yang dibuat untuk manusia.
Konten SEO Friendly VS User Friendly
Nah sekarang akan kita bahas lebih mendalam tentang keduanya. Seperti yang saya jelaskan di atas bahwasannya artikel SEO friendly lebih ditujukan untuk robot dengan menjejali berbagai macam kata kunci yang ditarget, bahkan ada yang digaris bawah, cetak miring, atau menebalkan kata kunci target tersebut. Artikel seperti ini belum tentu user friendly, kadang banyak pengunjung yang tidak bisa memahami inti dari artikel tersebut. Dan pengunjung yang benar-benar membutuhkan informasi malah justru tidak terkesan, sehingga akan segera manutup halaman tersebut. Jika hal tersebut terjadi yang ada malah memperburuk rangking website tersebut di mata mesin pencari, karena bounce rate tinggi.
Lain cerita jika kita membuat artikel untuk pengunjung. Walaupun dinilai kurang SEO friendly, tapi dampaknya bagi website justru lebih bagus karena pengunjung bisa berlama-lama berada di halaman website kita. Dan jika pengunjung puas dengan apa yang ditulis, mereka akan dengan rela men'share ke social media. Hal tersebut membuat nilai plus di mata robot karena konten website kita dianggap berkualitas. Dengan demikian ranking bisa didapat dengan lebih mudah.
Nah, jika kita lihat seolah-olah kedua hal tersebut bertolak belakang, tapi bagaimana jika keduanya digabung, kita membuat artikel yang SEO friendly dan juga user friendly, apakah memungkinkan? Tentu saja, dan hal inilah jalan yang terbaik dalam membuat konten. Di satu sisi kita disukai oleh search engine, dan di sisi lain juga disukai oleh pengunjung. Maka dengan demikian kita akan lebih mudah untuk merangking dan menduduki halaman pertama Google. Kita bisa membuat artikel senatural mungkin, walaupun kita juga menargetkan suatu kata kunci. Jangan terlalu keseringan mengulang kata kunci tersebut. Biarlah mengalir apad adanya.
Kesimpulan
Jika kita mempunyai website dan ingin mendapatkan rangking yang baik, kita harus bisa membuat konten yang SEO friendly dan user friendly. Kita menargetkan artikel tersebut agar disukai oleh search engine dan juga pengunjung. Buatlah konten yang natural dan dengan strukstur yang jelas, misalnya pembuka, isi, penutup. Untuk menulis artikel berita bisa menerapkan 5W+1H, What (apa), When (kapan), Who (siapa), Where (dimana), Why (mengapa) dan How (bagaimana). Jadi jelas intinya dan tidak membuat pusing si pembaca.
Sekarang sudah paham kan bagaimana cara membuat konten yang SEO friendly dan user friendly agar disukai robot dan manusia. PR selanjutnya adalah saatnya Anda mempraktikkannya di blog atau website dan lihat hasilnya. Semoga artikel yang singkat ini bisa bermanfaat bagi para pengunjung.Dan jangan lupa untuk share artikel ini ke social media, agar manfaatnay tidak hanya berhenti di Anda. Terimakasih.